Skip to main content
Berita Utama

BNNP Sultra Hadir di Festival Pelajar Nusantara (FPN)

Dibaca: 18 Oleh 24 Okt 2023Januari 16th, 2024Tidak ada komentar
BNNP Sultra Hadir di Festival Pelajar Nusantara (FPN)
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Dalam rangka Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober, BNN bersama RRI pada tanggal 23 s.d 28 Oktober 2023 akan menyelenggarakan kegiatan Festival Pelajar Nusantara (FPN).

Kegiatan ini merupakan ajang kreasi pelajar SMA/SMK yang diselenggarakan secara serentak di 66 stasiun RRI se-Indonesia dengan mengusung tema “Pelajar Indonesia: Kreatif, Mandiri, Bersatu untuk Indonesia Emas”.

Sebagai bentuk tindaklanjut dari nota kesepahaman antara BNN RI dan RRI yang telah ditandatangani pada 6 April 2022, BNNP Sultra juga ikut serta mengambil bagian memberikan penyuluhan dan sosialisasi kepada seluruh peserta FPN 2022 yang dipusatkan di kantor LPP RRI Kota Kendari.

Di Sulawesi Tenggara, kegiatan dibuka oleh PJ Sekda Provinsi Sulawesi Tenggara, Drs. Asrun Lio, MHum, PhD didampingi Forkopimda se-Sultra serta beberapa Instansi Vertikal.

BNNP Sultra Hadir di Festival Pelajar Nusantara (FPN)

kegiatan dimeriahkan dengan lomba-lomba tingkat SMU/Sederajat seperti lomba kreasi baris berbaris, , cerdas cermat, lomba mnyanyikan lagu kebangsaan dan lain sebagainya.

Kegiatan ini diharapkan mampu menggali potensi remaja khususnya para pelajar Sulawesi Tenggara untuk menjadi kreatif, mandiri versatu dan terhindar dari penyalahgunaan narkoba.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel